Minggu, 01 Maret 2015

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy E5 E500 Terbaru Maret 2015

Harga Samsung Galaxy E5 – Samsung mengawali tahun 2015 dengan merilis smartphone terbarunya yaitu Samsung Galaxy E5 dan Galaxy E7. Kedua ponsl ini masuk kekelas yang berbeda, dan khusus untuk Samsung Galaxy E5 dibanderol lebih murah, dengan target pemasaran kelas menengah kebawah. Ingin tahu berapa harganya ?

Ponsel ini didesain sanga tipis sebagai kelebihannya, Samsung kali ini menggunakan desain unibody dengan bahan polycarbonate yang membuatnya kuat dan berbentuk solid. Desain yang dimiliki ponsel ini tidak berbeda jauh dari Galaxy A7, hanya saja ukuran layarnya lebih kecil dengan diameter 5 inch. Untuk resolusinya menggunakan resolusi HD sehingga membuat layarnya cukup cerah dan tajam.

Harga Samsung Galaxy E5

Layar tersebut juga menggunakan teknologi Super Amoled yang khas dimiliki Smartphone Flagship buatan Samsung. Mungkin nantinya semua smartphone Samsung menggunakan teknologi tersebut, karena selama ini Samsung selalu setia menggunakan layar TFT dengan ketajaman yang kalah dari layar IPS milik para kompetitornya. Jeroan ponsel ini juga tak kalah canggih dengan menggunakan processor 64 Bit Quad Core buatan Qualcomm.

Spesifikasi yang dimiliki Samsung Galaxy E5 akan memenuhi kebutuhan anda sehari-hari dengan konten hiburan yang lengkap, dan sudah dilengkapi kamera berkualtas yang cocok bagi pecinta selfie, dan untuk melihat bagaimana spesifikasi lengkap dan Harga Samsung Galaxy E5 di Indonesia, silahkan simak informasi yang kami rangkum dibawah ini.

Spesifikasi Samsung Galaxy E5

Kecepatan ProsessorQuad-core 1.2 GHz 
Ukuran Layar5.0 inch 
Tipe LayarSuper AMOLED capacitive touchscreen 
Resolusi Layar720 x 1280 pixels (~294 ppi pixel density) 
Kedalaman Warna16M colors 
Memori Internal16GB Storage, 1.5GB RAM 
Tipe Kartu MemorimicroSD 
Maks. Kapasitas Penyimpananup to 64 GB 
Format Foto
  • Primary: 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, LED flash
  • Secondary: 5 MP
AudioMP3/WAV/WMA/eAAC+/FLAC player 
VideoMP4/WMV/H.264 player 
Ragam PesanSMS(threaded view), MMS, Email, Push Mail, IM 
Koneksi Nirkabel
  • Wi-fi
  • Bluetooth v4.0, A2DP
Antarmuka / Interface
  • microUSB v2.0
  • 3.5mm jack
Tipe BateraiNon-removable Li-Ion 
Kapasitas Baterai2400 mAh battery 
Kecepatan DataHSPA 42.2/5.76 Mbps 
Dimensi41.6 x 70.2 x 7.3 mm 

Review Samsung Galaxy E5

Layar ponsel ini berukuran 5 inch dengan resolusi HD 720 x 1280 pixels dan memiliki kerapatan pixel sebesar ~294 ppi. Walaupun layarnya belum dilengkapi resolusi yang tinggi, namun Samsung melengkapinya dengan teknologi Super Amoled yang memiliki tingkat reproduksi warna mencapai 70% dibandingkan layar IPS atau sejenisnya, sehingga gambarnya terlihat lebih nyata, cerah, dan sangat jernih.

Ponsel ini akan sangat nyaman, karena layarnya tidak terlalu besar dan memiliki desain tipis dengan ketebalan 7.3 mm. Body ponsel ini menggunakan material plastik polycarbonat yang kuat dan memiliki dimensi berukuran 141.6 x 70.2 x 7.3 mm. Karena tidak menggunakan material metal, maka Harga Samsung Galaxy E5 menjadi lebih murah dibandingkan Samsung Galaxy A Series.

Ada beberapa pilihan warna menarik yang bisa anda pilih yaitu hitam, putih, dan coklat. Apapun warna pilihan anda, ponsel ini tetap terlihat elegan dan terkesan sebagai sebuah smartphone premium dengan harga yang mahal. Kemudian untuk kebutuhan memory, sudah disediakan memory internal dengan ukuran 16 GB, dan masih bisa diperluas lewat slot microSD hingga 64 GB.

Ponsel ini juga dilengkapi 2 buah slot Sim Card yang bisa anda masukan 2 nomer telepon GSM. Sayangnya, jaringan internetnya hanya sebatas HSDPA dengan kecepatan 42 mbps, dan belum tersedia LTE pada Galaxy E5. Untuk konektivitas yang lainnya, sudah disediakan jaringan Wifi dengan dukugan Wifi Direct dan Wifi Hotspot, tersedia pula Bluetooth V4.0 dan port MicroUSB 2.0.

GPS yang dimilikinya dibekali teknologi A-GPS dan GLONASS sehingga cepat dalam mengakses aplikasi pemetaan seperti Google Maps, Nokia Here, atau mungkin Waze. Beragam aplikasi yang anda instal akan berjalan dengan sangat lancar, karena di dalamnya sudah tersedia Ram berukuran 1.5 Gb yang dipadukan dengan sistem operasi Android Kitkat 4.4.4.

Ponsel ini memang belum menggunakan Android Lollipop, namun sepertinya akan disediakan update firmware tak lama setelah ponsel ini dipasarkan. Kemudian untuk dapur pacunya, sudah dilengkapi Chipset Qualcomm MSM8916 Snapdragon 410 yang berpacu bersamaan dengan processor Quad Core 1.2 Ghz yang memiliki komputasi 64 Bit, dan GPU Adreno 306 sebagai pengolahan grafisnya.

Peforma yang dihasilkan komponen hardware dan software diatas sudah cukup memuaskan. Anda bisa dengan lancar bermain game HD, menonton film, browsing internet, ataupun menjalankan aplikasi social media dan chating apabila membeli Samsung Galaxy E5 tersebut. Apabila anda suka dunia fotografi dan befoto selfie, ponsel ini juga didukung kamera beresolusi besar pada bagian depan dan belakang.

Bagian depannya memiliki kamera 5 Megapixel, yang memungkinkan anda berfoto selfie dengan sudut pandang luas. Untuk mempermudah berfoto selfie, tersedia pula fitur Voice Command dan Gesture Shot. Sedangkan untuk kamera belakang mengandalkan lensa 8 Megapixel yang didukung Autofocus cepat, LED Flash, face detection, dan sudah bisa merekam video beresolusi Full HD 1080p dengan kecepatan gerak 30 fps.

Bergam kelebihan dimiliki ponsel ini, lalu bagaimana dengan kekuatan baterainya ?. Samsung Galaxy E5 dibekali baterai Li-Ion berukuran 2400 mah dengan daya tahan lebih rendah dari Samsung Galaxy E7 yang dibekali baterai lebih besar. Namun untuk kebutuhan normal seperti Chating, SMS, atau telepon, baterai tersebut mampu bertahan 10 Jam lebih asalakan tidak anda gunakan untuk bermain game.

Harga Samsung Galaxy E5


Untuk masalah harga tidak perlu khawatir, karena Harga Samsung Galaxy E5 dibanderol cukup murah. Harga Samsung Galaxy E5 pada bulan Maret 2015 dijual dengan Rp. 3,9 juta di salah satu situs penjualan online terbesar di Indonesia. Harga tersebut merupakan harga resmi untuk wilayah Indonesia. Bagaimana tertarik membelinya ?

Samsung Galaxy E5 akan bersaing melawan smartphone asal China seperti Xiaomi Redmi 2 atau Lenovo Vibe Z2 yang dirilis dengan spesifikasi hampir sama. Namun Harga Samsung Galaxy E5 akan jauh lebih mahal, karena ponsel ini dilengkapi teknologi layar Super Amoled, dan desain lebih menawan.

Berdasarkan review diatas bisa kami simpulkan apa saja kelebihan dan kelemahan yang dimiliki Samsung Galaxy E5 tersebut. Kelebihan utama ponsel ini adalah desain yang sangat tipis, dan sudah menggunakan teknologi Super Amoled. Dapur pacu ponsel ini juga tak kalah gahar, karena di dalamnya sudah tersedia Ram berukuran 1.5 GB dan dukungan processor Quad Core 64 Bit dengan kecepatan 1.2 Ghz.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar